5 Makanan Ini Mampu Turunkan Berat Badan

Sebagian orang kesulitan untuk menurunkan berat badan. Beragam diet populer dicoba untuk mencapai hal tersebut. Nyatanya, melakukan diet tidak semudah itu.
Selain diet, sebenarnya ada beberapa makanan yang dapat membantu kamu untuk menjaga pola makan kamu.

1. Telur
Hasil gambar untuk telur untuk diet
Telur memiliki banyak kandungan yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Kandungan kolestrol HDL pada telur ternyata sangat baik bagi tubuh dan bisa disebut juga lemak baik. Jadi dengan telur yang memiliki rendah kalori otomatis sangat bagus dan ampuh untuk menurunkan berat badan.

2. Bayam
Hasil gambar untuk bayam untuk diet
Bayam merupakan sumber kuat berbagai anti-oksidan dan mengandung vitamin maupun protein vital yang tak terhitung banyaknya. Apabila kita sering mengkonsumsi bayam bukan hanya sehat tapi memang nutrisi yang ada pada bayam sangat bagus untuk tubuh kita, karena bayam dapat mengeluarkan racun dan menghindari penyakit pada tubuh kita. Jadi, mengonsumsi bayam menjadi salah satu cara menurunkan berat badan.

3. Apel
Hasil gambar untuk apel untuk diet
Apel termasuk buah yang rendah kalori dan tinggi serat. Beberapa penelitian menunjukan fakta bahwa apel bisa membantu menurunkan berat badan. Penelitian yang diterbitkan di PLoS Medicine menemukan fakta bahwa orang yang rutin makan apel kehilangan sekitar 0,56 kg beratnya per hari. Dari hasil penelitian juga diketahui bahwa apel yang dimakan utuh mampu mengurangi rasa lapar dan mengendalikan nafsu makan. Selain itu, apel juga mengandung banyak air yang membuat perut terasa penuh dan kenyang.

4. Alpukat
Hasil gambar untuk alpukat untuk diet
Banyak sekali yang bilang bahwa alpukat tidak cocok untuk menurunkan berat badan karena banyak sekali lemaknya. Padahal dalam alpukat itu mengandung banyak nutrisi yang bagus untuk tubuh, diantaranya serat, vitamin,  mineral, dan juga lemak.
Alpukat dapat menurunkan berat badan karena bisa membuat anda merasa lebih kenyang setelah makan. Diet alpukat dilakukan dengan cara makan buah alpukat untuk sarapan, makan siang, makan malam, hingga ngemil. Alpukat mungkin disajikan dengan roti, sayuran, dibuat smoothie. Diet yang hanya membatasi satu jenis makanan tertentu biasanya kurang sehat dan tidak dianjurkan para ahli.

Alpukat memang kaya asam lemak tak jenuh tunggal, serat, kalium dan vitamin K. Kandungan nutrisi tersebut membuat alpukat menjadi buah yang sehat, tapi dalam jumlah yang cukup.

5. Kentang
Hasil gambar untuk kentang untuk diet
Kentang merupakan salah satu karbohidrat yang baik bagi tubuh. Kentang bisa dijadikan salah satu makanan yang dapat menghilangkan rasa lapar, ketika memakan kentang kalian akan lebih cepat kenyang dan makan lebih sedikit. Biasa nya orang yang ingin menurunkan berat badan kerap mengganti nasi menjadi kentang sebagai asupan karbohidrat. Untuk hasil yang maksimal sajikan kentang ini dengan cara direbus maupun dikukus.

Post a Comment

Previous Post Next Post