Meluruskan Rambut dengan Ramuan Alami

Halo Pembaca,

Memiliki rambut lurus banyak didambakan oleh banyak wanita. Cara yang paling cepat dan hasilnya pun bisa didapat dalam waktu yang cukup singkat adalah dengan pergi ke salon, menggunakan obat-obat kimia, seperti rebonding dan smoothing. Dengan kedua cara ini, rambut ikal Anda akan berubah menjadi lurus secara permanen, tetapi tentu akan ada efek buruknya untuk rambut. Perawatan setelahnya juga harus dilakukan, untuk mencegah kerusakan pada rambut.


perawatan rambut natural alami meluruskan rambut

Dalam postingan kali ini, akan dibahas tentang cara meluruskan rambut dengan cara natural. Selain mendapatkan rambut yang lurus alami, cara-cara tersebut juga memberikan perawatan yang akan membuat rambut Anda tampak lebih indah.

1. Campuran Santan dengan Sari Lemon


perawatan rambut natural alami meluruskan rambut

Santan dapat membantu membuat rambut lebih lurus, lembut dan lebih mudah diatur. Campurkan santan (sesuai kebutuhan) dengan sari lemon kurang lebih 1-2 sendok makan. Masukkan campuran tersebut ke dalam kulkas selama beberapa jam. Lalu gunakan lapisan kental yang berada dibagian atas pada rambut. Setelah merata bungkus rambut dengan handuk hangat selama 1 jam. Terakhir keramas seperti biasa. Lakukan perawatan ini setiap 2x seminggu.

2. Perawatan dengan Minyak Nabati


perawatan rambut natural alami meluruskan rambut

Banyak minyak nabati yang mengandung banyak nutrisi yang baik untuk kulit, rambut dan bahkan kesehatan tubuh kita. Anda bisa mencampurkan minyak kelapa dengan minyak zaitun (5:5), atau bisa juga mengganti minyak zaitun dengan minyak almond. Hangatkan campuran minyak ini dengan microwave atau direndam dalam air panas selama beberapa saat. Oleskan campuran minyak ini secara menyeluruh ke rambut dan kulit kepala, pijat dengan lembut. Lalu bungkus rambut dengan handuk hangat selama 45 menit hingga 1 jam. Setelah itu keramas dengan shampoo. Minyak tersebut dapat menutrisi rambut, menguatkan dan membuat rambut lebih mudah diatur dan lebih lurus.

3. Campuran Susu dengan Madu


perawatan rambut natural alami meluruskan rambut

Siapkan susu 3-4 sendok makan campurkan dengan 1-2 sendok makan madu, lalu tambahkan juga stroberi dan pisang yang sudah dihaluskan. Campuran ini bisa ditambah sesuai kondisi rambut. Oleskan secara merata pada rambut, diamkan selama 1- 1,5 jam hingga kering, Terakhir keramas seperti biasa.

4. Campuran Minyak Zaitun dengan Telur


perawatan rambut natural alami meluruskan rambut

Sudah tidak asing lagi bahwa minyak zaitun dan telur adalah bahan alami yang dapat membawa manfaat yang sangat baik untuk perawatan rambut. Dengan mencampurkan kedua bahan ini, akan menghasilkan rambut yang lebih lurus dan tampak berkilau. Kocok 2 buah telur dan tambahkan minyak zaitun secukupnya, lalu oleskan merata pada rambut. Diamkan selama paling tidak 1 jam, sebelum membersihkannya dengan shampoo. Jika rambut Anda termasuk jenis rambut kering, kurangi putih telur. Untuk rambut berminyak kurangi kuning telur.

Seluruh bahan yang disebutkan di atas, seperti biasa cukup mudah ditemukan dan harganya pun tidak mahal. Berbeda dengan perawatan meluruskan rambut di salon, Anda tidak akan mendapatkan rambut lurus hanya dalam 1 hari. Perawatan ini harus dilakukan secara rutin, setidaknya 2-3 kali dalam 1 minggu dan Anda akan melihat hasilnya dalam beberapa bulan kedepan. Tetapi jika rambut Anda terlalu ikal atau keriting, mungkin akan sulit mendapatkan hasil yang diinginkan dengan menerapkan perawatan ini.

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat ^^
Ditunggu komen dan sarannya ~~

Post a Comment

Previous Post Next Post