Manfaat Alami Almond: Perawatan Kulit

Halo Pembaca,

Kacang Almond sering digunakan sebagai bahan pelengkap dalam coklat, kue dan masakan. Selain rasanya yang enak, almond juga dapat dijadikan sebagai snack yang aman saat diet. Dalam kacang almond terkandung banyak zat yang baik seperti serat untuk membantu melancarkan pencernaan, protein, asam lemak Omega-3 dan Omega-6, vitamin E, potasium, zinc, kalsium, magnesium, dll. Ada banyak cara untuk mendapatkan manfaat dari kacang almond, yang paling mudah adalah dengan dikonsumsi. Bisa langsung dikonsumsi dalam bentuk kacang, atau diproses menjadi susu almond, atau dengan memanfaat minyak almond dalam masakan.


perawatan kulit natural alami sabun natural

Menurut pakar kesehatan, dikatakan bahwa tubuh kita akan dapat merasakan manfaat sepenuhnya dari almond dengan merendamnya dalam air sebelum di konsumsi. Dengan melewati tahap ini, akan menghilangkan racun yang ada pada kulit almond, mengurai zat perekat dan melepaskan asam fitat. Dengan demikian semua manfaat baik dari almond dapat diserap oleh tubuh.

perawatan kulit natural alami sabun natural

Seperti yang kita ketahui bersama, zat-zat yang terkandung dalam kacang almond juga baik untuk memperbaiki kondisi kulit dan merawat kesehatan kulit. Berikut manfaat yang bisa kita dapat dari almond untuk kulit:

perawatan kulit natural alami sabun natural

Almond dapat bermanfaat sebagai pelembab natural untuk kulit.

Haluskan almond yang sudah direndam dalam air, dan oleskan sebagai masker. Jika memiliki kulit kering, bisa dicampurkan dengan whipped cream. Gunakan masker ini untuk perawatan kulit setiap hari dan Anda akan mendapatkan kulit yang lembut, kenyal dan cerah.


Masker almond juga dapat bermanfaat sebagai antiaging. 

Dengan kandungan vitamin E dan antioksidan didalamnya dapat membuang radikal bebas jahat dari dalam tubuh, dan akan membuat kulit tetap terlihat muda.

Almond yang dihaluskan juga bisa digunakan sebagai scrub alami untuk membersihkan tubuh. 

Anda juga bisa menambahkan lemon atau madu untuk mendapatkan manfaat yang lebih. Scrub ini bisa dilakukan 1 atau 2 kali dalam seminggu untuk mendaptkan kulit yang cerah dan Anda tentu akan tampak lebih segar.

Untuk kulit sensitif, almond juga merupakan alternatif yang sempurna. 

Almond dapat meredakan iritasi kulit dan mengurangi gatal-gatal akibat peradangan kulit.

Post a Comment

Previous Post Next Post